Senin, 16 Juni 2014

PETIK MADU: WISATA MEMETIK YANG UNIK DI MALANG

Selain wisata budaya, sejarah, dan belanja, terdapat juga banyak wisata edukatif di Malang Raya, salah satunya adalah Agro Tawon Wisata Petik Madu yang berada di Kec. Lawang Kab. Malang, tepatnya di Puri Kencana Jl. Jl. Dr. Wahidin 8 Desa Bedali. Bila dari arah Malang Kota, wisata ini terletak di sisi kiri jalan raya, sebaliknya bila kita berangkat dari arah utara (Surabaya). Tapi jangan khawatir, lokasi wisata ini mudah kamu temukan karena letaknya ada di pinggir jalan dan ditandai dengan pamflet besar.

Kita bisa menemukan tiga jenis lebah yang dibudidayakan untuk menghasilkan madu di Agro Tawon ini, yaitu Apis Melilfira, Acerana dan Trigond. Apis Melilfira merupakan lebah dari Australia, sedangkan Acerana merupakan lebah lokal yang ganas tetapi tidak berbahaya. Sedangkan Trigond merupakan lebah yang kecil dan tidak menyengat. Lebah Apis Melilfira dapat menghasilkan madu paling banyak karena memiliki tubuh lebih besar sehingga lebah ini cocok untuk usaha. Ternyata, produk yang dihasilkan oleh lebah tidak hanya madu saja. Lebah dapat menghasilkan empat macam produk, di antaranya madu, royal jelly, bee pollen, dan propolis. Meskipun madu dihasilkan dari berbagai jenis lebah, namun kualitasnya tidak jauh berbeda hanya tergantung pada kandungan enzimnya.

Sambil menggali pengetahuan mengenai lebah dan pengembangbiakannya, kita bisa bersantai di gazebo yang telah disediakan disini. Terdapat juga berbagai fasilitas pendukung yang bikin wisata jadi lebih seru lagi, seperti outbond, tempat bermain, cafetaria, dan areal parkir yang luas. Mau menikmati menu serba madu? Bisa loh! Ada sarang lebah yang bisa langsung dimakan dan jangan lupa cobain juga es madu, jus jambu-madu. Kalau cepek berkeliling dan ingin terapi biar lebih sehat, bisa rasakan sensasi apitherapy, yaitu pengobatan dengan sengat lebah. Nah yang terakhir, jangan lupa bawa oleh-oleh yaa, kita bisa membeli madu yang telah jadi serta membeli berbagai produk yang dihasilkan lebah.

Untuk Informasi lebih lanjut, bisa langsung aja hubungin sini ya ;)
Alamat Agrotawon Rimba Raya
Jl. Dr. Wahidin 8 Desa Bedali, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang
Telp. 0341-9161888
Jam Buka: Senin-Minggu
Pukul: 08.00-15.00 WIB

Sumber: http://ngalam.web.id/read/2674/agro-tawon-wisata-petik-madu-lawang/
http://kuliner.grosirkeripik.com/wisata-petik-madu-lawang-malang 
foto: 4.bp.blogspot.com , wisata.kompasiana.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar